Jakarta Gareth Southgate menyarankan Callum Hudson-Odoi untuk bertahan di Chelsea pada musim mendatang. Menurutnya, Hudson-Odoi harus bersabar dan menikmati prosesnya untuk menjadi pemain andalan di skuat utama.
Callum Hudson-Odoi sudah meminat Chelsea untuk melepasnya pada Januari 2019. Ia berniat untuk hijrah ke Jerman dan bergabung dengan Bayern Munchen.
Namun, manajemen Chelsea bisa meyakinkan Hudson-Odoi untuk bertahan. Pemain berusia 18 tahun itu berharap dapat mendapat kesempatan lebih banyak pada sisa musim 2018-19.
Pada bursa transfer musim panas 2019, Hudson-Odoi menjadi incaran klub-klub Eropa dan rival Chelsea di Inggris, yaitu Manchester United. Namun, Southgate meminta pemain tersebut untuk membuat keputusan yang bijaksana.
"Jika melihat statistik Callum Hudson-Odoi bersama Chelsea, ia cukup banyak mendapat kesempatan," ujar Southgate.
"Maurizio Sarri berulang kali mengatakan kalau ia percaya dengan kemampuan Hudson-Odoi. Ia hanya harus bersabar dan terus belajar dari rekan-rekannya."
"Hudson-Odoi harus bersikap dewasa. Ia tak perlu terburu-buru membuat keputusan. Lebih baik ia bertahan di Chelsea," ungkap Southgate.
Callum Hudson-Odoi baru menjalani laga debutnya bersama timnas Inggris pada laga melawan Rep. Ceska. Inggris menang 5-0 pada laga tersebut. Satu catatan istimewa Hudson-Odoi adalah ia sudah menjadi starter di timnas Inggris sebelum merasakan menjadi starter di Premier League. Sejauh ini, Hudson-Odoi belum pernah masuk dalam starting lineup Chelsea di Premier League.
March 26, 2019 at 02:10PM from Berita Hari Ini Terbaru Terkini - Kabar Harian Indonesia | Liputan6.com https://ift.tt/2U06tQe
via IFTTT
0 Comments:
Post a Comment