Thursday, May 30, 2019

Hampir Jadi Dokter, Jurgen Klopp Kini Menjadi Manajer Liverpool

Liputan6.com, Liverpool - Manajer Liverpool Jurgen Klopp menyimpan kisah unik dalam kariernya di dunia sepak bola. Juru taktik asal Jerman itu pernah menempuh studi kedokteran, tetapi pada salah satu persimpangan hidupnya, dia memilih jadi pelatih.

Nama Jurgen Klopp mulai dikenal ketika menangani Borussia Dortmund. Saat itu, Klopp pernah membimbing Dortmund meraih beberapa trofi, juga mencapai final Liga Champions. Namanya kemudian dikenal sebagai salah satu pelatih top.

Namun, jauh sebelum itu, Klopp memulai kariernya dengan menangani Mainz pada 2001 lalu. Dia menghabiskan tujuh tahun di sana sebelum hengkang ke Dortmund. Setelah tujuh tahun berikutnya, Klopp meninggalkan Dortmund untuk Liverpool.

Kini, dia dikenal sebagai salah satu pelatih terbaik yang pernah menangani Liverpool. Dia membentuk tim yang kuat di setiap lini. Pertahanan Liverpool termasuk yang terbaik di Liga Inggris musim ini, juga lini serang mereka.

Sayangnya, trofi itu tidak kunjung tiba. Klopp nyaris meraihnya musim ini, dengan 97 poin dari 38 laga di Liga Inggris. Jumlah poin tersebut seharusnya sudah cukup, tetapi tidak ketika Manchester City masih terlalu tangguh dengan 98 poinnya.

Kini, beberapa hari ke depan, tepatnya Minggu (2/6/2019) dini hari WIB, Klopp punya kesempatan lain untuk memberikan trofi. Liverpool bakal melawan Tottenham Hotspur di final Liga Champions dalam dua musim beruntun.

Musim lalu, mereka gagal di hadapan Real Madrid. Sekarang, Liverpool punya kesempatan kedua. Dan pada kesempatan inilah Jurgen Klopp mengenang kembali perjalanannya sebagai pelatih.

Let's block ads! (Why?)



May 30, 2019 at 08:10PM from Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Indonesia dan Dunia - Liputan6.com http://bit.ly/2Xhi8I7
via IFTTT
Share:

0 Comments:

Post a Comment